Pelatih sepak bola Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto memimpin latihan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (13/3/2025). Latihan tersebut sebagai persiapan menghadapi Piala Asia U-17 yang digelar pada 3 April 2025 di Arab Saudi.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas U-17 Indonesia pada Senin malam WIB akan melakoni laga perempat final Piala Asia U-17 melawan Korea Utara. Pelatih Nova Arianto bisa menorehkan sejarah tersendiri jika berhasil membawa skuadnya melaju lebih jauh dalam turnamen ini setelah berhasil menjadi juara grup di babak penyisihan.
Capaian Nova Arianto bersama skuad Garuda Muda mendapat apresiasi dari pemain timnas senior, Thom Haye. Dikutip dari siniar The Haye Way, Thom mengaku pernah bekerja bersama Nova Arianto saat masih menjadi asisten Shin Tae-Yong.
"Ya saya pernah berkeja dengannya di timnas senior dia asisten kan?" kata Thom Haye.
Haye menilai, Nova Arianto sebagai sosok yang bertangung jawab dalam hal setpiece saat menjadi asisten Timnas Indonesia. Ia pun mengenang ada peran Nova dalam assist pertamanya bersama Timnas Indonesia pada laga melawan Vietnam.
"Dia orang yang sangat memiliki energi positif priayang sangat bertanggung jawab, sangat senang melihatnya menjadi pelatih utama (timnas U-17) dan pastinya saya juga ikut senang dengan pencapaiannya."
Skuad Garuda Muda di Piala Asia U-17 2025 menyapu bersih tiga laga babak di fase Grup C dengan kemenangan. Catatan kemenangan skuad asuhan pelatih Nova Arianto menjadi rekor tersendiri di level timnas kelompok umur.
Mereka memenangi tiga pertandingan fase grup turnamen 2025 itu sehingga memetik poin sempurna guna tuntas sebagai juara Grup C. Jika ditambah babak kualifikasi, tim asuhan Nova Arianto itu total memenangi lima dari enam pertandingan. Satu pertandingan lainnya berakhir 0-0 ketika melawan Australia selama kualifikasi.
Selain mengalahkan Korea Selatan, Yaman dan Afghanistan dalam pertandingan Grup C, Garuda Muda juga mengalahkan Kuwait dan Mariana Utara selama kualifikasi. Kemenangan sebanyak itu tak pernah dicapai tim Indonesia mana pun dalam sebuah turnamen kontinental, termasuk pada Piala Asia U-17 1990 ketika Garuda Muda masuk semifinal, Piala Asia 2023 ketika untuk pertama kali Indonesia lolos ke fase gugur Piala Asia, dan Piala Asia U-23 2024 ketika Indonesia finis urutan keempat.