Juventus Jajaki Kans Bawa Kembali Federico Chiesa dari Liverpool

5 days ago 11

Federico Chiesa, pemain baru Liverpool.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Juventus dikabarkan mulai menjalin komunikasi dengan Liverpool terkait peluang memulangkan Federico Chiesa pada bursa transfer musim dingin Januari ini. Upaya tersebut dilakukan seiring kebutuhan Bianconeri menambah opsi di sektor sayap.

Kabar itu disampaikan jurnalis transfer Fabrizio Romano melalui akun X resminya, Senin (5/1/2026). Romano mengungkapkan, Juventus telah menyampaikan ketertarikannya secara langsung kepada Liverpool.

"Juventus telah melakukan kontak resmi untuk menunjukkan minat pada Federico Chiesa terkait kemungkinan kepindahannya kembali pada bulan Januari," tulis Romano, dikutip Senin.

Ia menambahkan, kehadiran Chiesa dinilai penting untuk memperkuat lini serang tim. "Juve ingin menambah satu pemain sayap bulan ini dan Chiesa dianggap sebagai pemain yang berharga," tambahnya.

Federico Chiesa bukan sosok asing bagi publik Turin. Winger berusia 28 tahun asal Italia itu pernah membela Juventus selama empat musim. Dalam periode tersebut, Chiesa mencatatkan 32 gol dan 24 assist dari 131 penampilan di semua kompetisi.

Kontribusinya turut mengantarkan Juventus meraih tiga trofi, yakni dua gelar Coppa Italia dan satu Super Coppa Italia. Di level individu, Chiesa juga pernah meraih penghargaan Pemain Terbaik Liga Italia pada musim 2020/2021 setelah menorehkan delapan gol dan sembilan assist dari 30 pertandingan.

Meski demikian, Romano menegaskan bahwa proses pembicaraan masih berada pada tahap awal. "Keputusan ada di tangan Liverpool dan sang pemain, masih dalam tahap awal," tulisnya.

Pada musim ini, Chiesa telah tampil dalam 20 pertandingan di semua ajang bersama Liverpool dengan total waktu bermain 469 menit. Catatan tersebut menunjukkan peningkatan dibanding musim pertamanya, ketika ia mencatatkan 466 menit dari 14 penampilan.

Dari sisi kontribusi, Chiesa juga menunjukkan perkembangan. Juara Piala Eropa 2021 itu telah mencetak dua gol, seluruhnya di Liga Inggris, serta menyumbang tiga assist musim ini. Dengan kompetisi yang baru berjalan separuh musim, torehan tersebut masih berpeluang bertambah dibanding musim lalu, ketika ia mengakhiri musim dengan dua gol dan dua assist.

sumber : Antara

Read Entire Article
Food |